Cara Kontak Layanan 24 Jam Call Center 3 Via Sosmed, Aplikasi & Gerai

Posted on

 

Kontak layanan kartu seluler perlu kamu ketahui agar ketika sedang ada masalah, kamu bisa menghubunginya secepat mungkin. Dengan perkembangan zaman, kamu tidak perlu lagi datang langsung ke gerainya. Karena sekarang kamu sudah bisa melakukannya melalui aplikasi atau sosial media.

Call Center 3

Three merupakan salah satu provider penyedia layanan jaringan internet.  Sebenarnya Three sendiri adalah salah satu perusahaan penyedia jaringan yang berkantor pusat di Hong Kong. Lalu Three memperluas jaringannya ke 9 negara lainnya, yaitu  Australia, Austria, Denmark, Indonesia, Irlandia, Italia, Swedia, Macau, dan Inggris. Tetapi, untuk di Indonesia sendiri, Three baru mengeluarkan akses internet 3G pada tahun 2007 walaupun sertifikat 3G sudah diterima oleh Three pada tahun 2004 sekaligus merilis call center 3 yang disebut 3care. Sebagai salah satu penyedia internet yang memiliki banyak pelanggan, tentu Three menyediakan berbagai sarana bagi pelanggan untuk menghubungi call center. Hal ini bertujuan agar pengguna bisa menghubungi pihak Three apabila terdapat suatu masalah atau keluhan pada jaringannya. Untuk menghubungi pihak Three, terdapat tiga cara, yaitu melalui sosial media, aplikasi, dan langsung ke gerai Three terdekat. Berikut adalah penjelasan untuk menghubungi call center Three melalui sosmed, aplikasi, dan gerai.

Sosial Media

media sosial 3

Semua perusahaan, termasuk penyedia jaringan internet seperti Three tentu membutuhkan sosial media sebagai perantara untuk menampung keluhan, kritik dan saran dari pelanggan kepada pihak Three. Call center 3 yang satu ini tentu menjadi pilihan yang paling mudah untuk menghubungi pihak Three karena sosial media pada saat ini sangat mudah diakses dan menjadi salah satu aplikasi yang sering dibuka oleh masyarakat Indonesia. Lalu, bagaimana caranya? Berikut adalah cara untuk menghubungi pihak Three melalui sosial media.

Pertama, kalian harus masuk dulu ke akun sosial media kalian, baik itu Facebook, Instagram, maupun Twitter. Jika kalian sudah masuk ke menggunakan akun kalian masing-masing, kalian langsung cari akun atau fanspage dari Three. Untuk FB, fanspage Three bernama 3 Indonesia. Untuk Ig, akunnya bernama @triindonesia dan Twitter juga sama, yaitu @triindonesia. Setelah itu, silahkan kalian kirim pesan ke pihak Three Indonesia tentang keluhan, kritik dan saran, atau apapun yang berkaitan dengan Three.

Selain melalui cara di atas, kalian juga bisa menghubungi pihak Three melalui telephone, yaitu dengan cara mengubungi 123 untuk kartu prabayar. Untuk panggilan ke nomor call center 3 yang satu ini, nantinya kalian akan dikenakan biaya Rp.300/panggilan. Selain nomor tersebut, kalian juga bisa menghubungi 0896 44000 123 untuk pengguna kartu berbayar.

Ada satu cara lagi untuk menghubungi 3care, yaitu dengan menghubungi pihak Three melalui email. Carajya cukup mudah. Kalian perlu masuk ke akun email kalian (sebagai contoh menggunakan akun Google) menggunakan akun Google untuk masuk ke Gmail. Jika sudah masuk, kalian klik ‘compose’ lalu isi alamat email tujuan ke email Three, yaitu [email protected] lalu isi subjek, misalnga saja kritik dan saran. Lalu isi pesan kalian di kolom yang sudah disediakan. Jika sudah mengisi pesan, kalian klik ‘send’ atau ‘kirim’

Aplikasi

call center 3

Selain melalui sosial media, kalian juga bisa menghubungi pihak Three melalui aplikasi yang disediakan bagi pengguna Three, yaitu aplikasi Bima+. Selain sebagai tempat untuk mengecek pulsa dan membeli paket internet, aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk pengajuan solusi dari masalah yang dialami pengguna. Cara untuk menghubungi call center 3 yang satu ini adalah sebagai berikut.

Pertama, kalian buka aplikasi Bima+ dan masuk menggunakan nomor Three kalian. Setelah masuk menggunakan nomor Three yang terdaftar, nanti kalian akan diarahkan ke halaman utama aplikasi. Untuk menghubungi pihak Three, langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah klik garis tiga putih di sebelah kiri atas, lalu pilih menu bantuan. Kemudian kalian bisa memilih salah satu dari 3 chat center yang tersedia atau tinggalkan pesan. Lalu isi nama, nomor Three kalian, dan tipe layanan. Setelah itu klik ‘kirim’.

Cara menghubungi call center 3 yang paling terpercaya, karena sudah dipastikan dengan melalui aplikasi resmi Three, yaitu Bima Three pesan yang disampaikan oleh pengguna akan langsung diterima oleh pihak Three.

Melalui Gerai Three

3 store

Cara terakhir yang dapat digunakan apabila tidak bisa menggunakan dua cara di atas adalah dengan datang langsung ke gerai Three yang biasa disebut dengan galeri 3. Caranya cukup mudah, yaitu cukup datang ke Galeri 3. Lalu nanti di sana ada tempat khusus untuk menampung segala masalah, kritik dan saran, atau kalian juga bisa menanyakan langsung pada staff yang bertugas di gerai tersebut.

Untuk pelayanan call center 3 di gerai, tidak semua masalah bisa diselesaikan. Beberapa masalah yang tidak bisa diselesaikan adalah ganti kartu karena rusak atau hilang, kartu yang error pada saat aktivasi, upgrade SIM card ke 4G, dan memesan nomor cantik atau nomor unik. Jadi, sebelum kalian menuju gerai, pastikan masalah yang dialami bisa dilayani di Galeri 3.

Ok, itu dia beberapa cara kontak layanan 24 jam call center 3 via sosmed, aplikasi & gerai. Semoga informasi ini bisa membantu bagi kalian para pengguna kartu Three atau bagi kalian yang ingin berpindah provider ke Three. Cukup sampai sini dulu, kita akan bertemu lagi dalam artikel berikutnya dengan topik yang lebih seru dan lebih menarik lagi. Sampai jumpa!