Hadirnya berbagai aplikasi chatting gratis membuat penggunaan layanan SMS menjadi semakin berkurang. Meskipun demikian, sejumlah provider tetap menawarkan paket SMS termasuk XL. Jika Anda adalah pengguna kartu satu ini, mendaftarkan paket SMS XL bisa jadi hal yang menguntungkan.
Mengapa demikian? Karena harganya lebih murah dibandingkan dengan tarif SMS biasa. Jadi, kalau memang Anda sering mengirimkan SMS, ya disarankan untuk daftar paket saja. Informasinya ada di bawah ini. Yuk disimak.
Tarif Dasar SMS XL
Jika Anda tidak mendaftarkan paket SMS, maka ketika mengirimkan pesan dengan layanan tersebut akan dikenai biaya sebesar Rp 200 per SMS ke semua operator. Tarif ini tentu terhitung mahal bukan?
Bayangkan saja jika Anda biasa mengirim lebih dari 20 SMS setiap harinya, bisa-bisa pengeluaran membengkak. Akan tetapi, tarif dasar tersebut juga bisa berbeda-beda ketentuannya karena tergantung pada kartu yang digunakan.
Maka dari itu, ada baiknya jika Anda melakukan pengecekan tarif SMS dasar terlebih dahulu. Caranya ialah sebagai berikut.
- Buka aplikasi telepon lalu ketikkan *123#
- Tekan tombol telepon dan jika sudah muncul sejumlah opsi, pilih Layanan Lain
- Lanjutkan dengan memilih info kartu XL-ku
- Kemudian pilih Nomor XL, baru setelah itu tarif SMS dasar akan muncul di layar hp yang lengkap dengan URL jika ingin informasi lebih lanjut
Pilihan Paket SMS XL
XL sendiri mempunyai beberapa pilihan paket SMS sekaligus, ada yang bulanan, harian dan juga mingguan. Ada yang hanya ke sesama XL dan ada juga yang ke semua operator. Ada yang tergabung dengan paket nelpon dan ada yang khusus paket SMS.
Manakah paket SMS yang paling sesuai untuk kebutuhan Anda? Simak dulu informasi dalam tabel berikut ini.
1. Paket SMS Bulanan
Nama Paket | Harga | Keterangan |
Paket 1500 SMS | Rp 15.000 | Kuota 1300 SMS ke sesama XL dan 200 SMS ke semua operator |
Paket 1500 SMS + Nelpon Sepuasnya | Rp 20.000 | Kuota 1300 SMS ke sesama Xl dan 200 SMS ke semua operator
Ditambah dengan unlimited nelpon hanya ke sesama XL mulai pukul 00.00 – 06.00 |
Xtra Bicara Bulanan (pendaftaran melalui aplikasi MyXL) | Rp 35.000 | Kuota unlimited SMS ke sesama Xl dan 900 SMS ke semua operator (tetapi hanya 30 SMS per hari)
Ditambah dengan unlimited nelpon ke sesama XL, 30 menit ke semua operator dan kuota internet sebesar 200 MB |
Nelpon dan SMS bulanan | Rp 35.000 | Kuota 400 SMS ke semua operator ditambah dengan kuota telpon 200 menit hanya ke sesama XL |
Nelpon Hemat dan SMS Sepuasnya | Rp 73.000 | Kuota unlimited SMS ke sesama XL dan kuota telpon 1500 menit ke sesama XL |
2. Paket SMS XL Mingguan
Nama Paket | Harga | Masa Aktif | Keterangan |
Nelpon 100 menit dan SMS 200 ke semua operator | Rp 14.000 | 14 hari | Kuota 200 SMS ke semua operator dan kuota telpon 100 menit hanya ke sesama XL |
Nelpon 400 menit dan SMS 100 ke semua operator | Rp 10.000 | 7 hari | Kuota 100 SMS ke semua operator dan kuota telpon 400 menit hanya ke sesama XL |
Nelpon 800 menit dan SMS 100 ke semua operator | Rp 15.000 | 7 hari | Kuota 100 SMS ke semua operator dan kuota telpon 800 menit hanya ke sesama XL |
3. Paket SMS XL Harian
Nama Paket | Harga | Masa Aktif | Keterangan |
Nelpon dan SMS 5 Hari | Rp 7.000 | 5 hari | Kuota 100 SMS ke semua operator dan kuota telpon 50 menit ke sesama XL |
Nelpon dan SMS 3 Hari | Rp 10.000 | 3 hari | Kuota 3000 SMS ke semua operator dan kuota telpon 600 menit ke sesama XL |
Nelpon dan SMS Harian 12 malam – 5 sore | Rp 1.000 | 1 hari | Kuota 100 SMS ke semua operator dan 50 menit ke sesama XL |
Paket XL 300 SMS | Rp 2.000 | 1 hari | Kuota 250 SMS ke sesama XL dan 50 SMS ke semua operator |
Nelpon dan SMS Harian 5 sore – 12 malam | Rp 2.500 | 1 hari | Kuota 100 SMS ke semua operator dan 50 menit ke sesama XL |
Paket XL Super Seru | Rp 3.000 | 1 hari | Kuota unlimited SMS dan unlimited telpon hanya ke sesama XL |
Sedikit tambahan informasi untuk paket SMS XL di atas, khusus paket SMS bulanan bisa ke semua operator namun kuota lebih banyak ke sesama XL. Sedangkan untuk paket mingguan, ada yang dua minggu dan ada yang 1 minggu.
Semua paket SMS mingguan ini sudah dilengkapi dengan kuota telpon juga ke sesama XL. Namun untuk SMS-nya, memang tidak ada kuota khusus SMS ke sesama XL.
Cara Aktivasi Paket SMS XL
Para pengguna XL sebenarnya bisa membeli berbagai paket SMS di atas dengan memanfaatkan aplikasi MyXL yang sudah tersedia baik di Play Store maupun App Store (untuk pengguna iOS). Caranya sebagai berikut:
- Buka aplikasi MyXL jika sudah terpasang di HP Anda
- Masukkan nomor Anda jika memang belum registrasi, lalu masukkan kode OTP yang diminta supaya bisa login ke aplikasi tersebut. Umumnya kode ini akan dikirimkan melalui SMS ke nomor yang dimasukkan tadi
- Jika registrasi sudah selesai dan Anda bisa masuk dalam aplikasi, bisa pilih menu Paket atau Beli Paket
- Selanjutnya pilih Paket Telepon dan SMS
- Lanjutkan dengan memilih salah satu paket telpon atau SMS yang ingin dibeli
- Jika sudah mantap dengan pilihan, bisa klik Beli atau Lanjut
- Kemudian pilih metode pembayaran dan klik Aktifkan untuk membeli paket. Jangan lupa pastikan bahwa Anda memperoleh konfirmasi pembelian
Sebelum Anda mulai mengirim SMS, sebaiknya pastikan dulu bahwa paket SMS yang dipilih benar-benar sudah aktif. Tujuannya agar pulsa Anda tidak terpakai lagi. Nah pendaftaran paket SMS dari XL bisa dilakukan melalui aplikasi, juga bisa dilakukan melalui kode dial.
Kode yang dimaksud ialah *123#. Anda hanya perlu menghubungi kode tersebut lalu pilih Nelpon dan SMS. Untuk selanjutnya, ikuti instruksi yang tertera di layar hingga selesai. Jangan lupa, pastikan bahwa sisa pulsa Anda masih mencukupi untuk melakukan pembelian paket ya supaya tidak gagal.
Cara Cek Kuota Paket SMS XL
Untuk mengecek sisa kuota paket SMS, ini juga bisa Anda lakukan melalui aplikasi MyTelkomsel. Karena begitu aplikasi tersebut dibuka, akan tampil informasi seputar status paket langsung di halaman pertama. Sedangkan jika ingin informasi yang lebih detail, bisa klik paket aktifnya.
Kalau tidak punya aplikasi MyXL, pengecekan kuota paket SMS juga bisa dilakukan melalui aplikasi telepon. Dari aplikasi telepon ini, Anda juga perlu menghubungi *123# lalu pilih MyInfo. Setelahnya bisa pilih Cek Kuota dan ikuti instruksi selanjutnya sehingga informasi yang diinginkan bisa tampil di layar.
Pada intinya, XL menawarkan paket SMS yang cukup beragam mulai dari yang harian, mingguan hingga bulanan. Bahkan ada juga yang sudah tergabung dengan paket telpon sehingga lebih hemat.
Akan tetapi sebelum membeli pastikan Anda meneliti paket terlebih dahulu ya. Pastikan juga bahwa Anda tidak salah pilih paket agar pulsa tidak terbuang sia-sia. Semoga bermanfaat.
Lihat Juga :
- Apa Itu Kuota iflix – Cara Menggunakan Dan Mengubah 24 Jam
- Daftar Harga Paket XL Unlimited, Combo Lite, Home, Prioritas, dll
- Daftar Nelpon Sepuasnya Dengan Paket Nelpon XL Terbaru
- Cara Kontak Layanan 24 Jam Call Center XL Via Sosmed & Aplikasi
- 4 Cara Cek Kuota XL 2021 (4G / XTRA COMBO / AXIS) + Masa Aktif
- Cara Cek + Perpanjang Masa Aktif XL + Mengaktifkan kartu XL Mati
- 4 Cara Mengecek Nomor XL Sendiri