Telkomsel merupakan penyedia layanan telekomunikasi yang memiliki jangkauan sinyal terluas dan jumlah pengguna terbanyak dibanding provider lainnya. Telkomsel memiliki layanan bagi pulsa yang dapat Anda nikmati. Artikel berikut ini akan menjelaskan cara bagi pulsa Telkomsel dengan mudah.
Telkomsel mengeluarkan layanan bagi pulsa agar Anda tidak kesulitan jika ingin membutuhkan pulsa secara mendadak. Anda hanya tinggal meminta tolong mengirimkan pulsa kepada keluarga, saudara, atau teman Anda jika dibutuhkan secara mendadak.
Produk–Produk Telkomsel
Perusahaan ini menghadirkan beberapa produk untuk menjawab kebutuhan pasar Anda yang tentunya bervariasi. Hingga saat ini, Telkomsel telah mengeluarkan 4 produk unggulan yang ditawarkan kepada Anda pengguna kartu Telkomsel.
Produk–produk yang ditawarkan di antaranya adalah Kartu Halo, SimPATI, Kartu AS, serta Loop yang dipakai hingga saat ini. Untuk Anda sebagai pengguna kalangan menengah kebawah, Telkomsel menawarkan Kartu AS dengan berbagai layanannya.
Jadi, tidak perlu khawatir atau takut untuk menikmati layanan dari Telkomsel ini, semua kalangan dapat menggunakannya. Misalnya pada Kartu AS yang menawarkan paket menggiurkan. Paket tersebut yaitu paket dengan harga yang lebih ekonomis untuk Anda.
Selain dari penjelasan di atas, provider ini juga menawarkan layanan bagi pulsa Telkomsel. Di mana hal ini ditujukan untuk Anda agar tidak perlu susah–susah atau bingung ketika kehabisan pulsa, terutama di malam hari.
Layanan Bagi Pulsa Telkomsel
Pada layanan bagi pulsa Telkomsel ini, memungkinkan Anda sebagai pengguna Telkomsel untuk melakukan transfer atau membagikan pulsa Telkomsel dengan nomor Telkomsel lainnya. Layanan ini tersedia untuk semua produk Telkomsel seperti Kartu AS, Kartu Halo, SimPATI, hingga Loop.
Pada intinya, Anda membagikan atau mentransfer pulsa dengan besaran tertentu yang Anda miliki ke nomor lain. Kemudian, pulsa Anda akan terpotong sejumlah nominal yang dibagikan ke nomor lain tersebut. Dengan begitu, nominal yang dimasukkan tadi akan terkirim ke nomor yang Anda input.
Layanan bagi pulsa Telkomsel ini, tersedia untuk memudahkan Anda mengirimkan pulsa ke orang lain. Jadi, tidak perlu jauh–jauh ke gerai ataupun konter hanya untuk mendapatkan pulsa. Layanan bagi pulsa juga sangatlah bermanfaat bagi Anda, terlebih di saat–saat darurat seperti pada tengah malam.
Selain manfaat di atas, Anda melakukan transfer atau bagi pulsa ini sebagai bentuk penghargaan serta perhatian kepada orang lain. Contohnya seperti, memberikan reward atau hadiah pulsa untuk orang tua atau adik Anda.
Namun, apakah Anda mengetahui cara bagi pulsa Telkomsel dengan benar? Kami akan menjelaskan mengenai cara transfer pulsa Telkomsel ini dengan benar dan mudah yang bisa dilakukan untuk memberikan reward kepada orang yang Anda sayang.
Cara Bagi Pulsa Telkomsel dengan Mudah
Dinamakan transfer pulsa atau bagi pulsa, karena ada nominal pulsa yang akan Anda kirimkan kepada penerima dengan menggunakan pulsa Anda sendiri. Ketika mentransferkan pulsa, pulsa yang Anda punya akan terpotong sebanyak nominal yang dimasukkan.
Berikut ini agar lebih jelas mengenai cara bagi pulsa dengan mudah.
1. Menggunakan Panggilan USSD *858#
- Bukalah menu “Panggilan” pada HP yang digunakan.
- Kemudian, ketikkan *858*.
- Setelah itu, Anda dapat masukkan nomor tujuan pulsa yang akan Anda bagikan.
- Jangan lupa, setelah memasukkan nomor, sisipkan tanda “*”.
- Selanjutnya, Anda dapat memasukkan nominal transfer yang ingin Anda bagikan.
- Lalu, klik “Panggilan/Call/Dial/Yes/OK”.
- Jika sudah, Anda bisa mengkonfirmasi sesuai dengan tampilan di layar ponsel.
Proses ini akan mentransfer pulsa dengan nominal yang sudah Anda masukkan ke nomor yang sudah ada.
2. Melalui SMS
- Cukup gampang melakukan bagi pulsa melalui SMS ini, Anda hanya perlu mengetikkan “TPULSA”.
- Lalu, klik “Spasi” pada ponsel yang digunakan saat ini.
- Setelah itu, masukkan lagi nominal transfer pulsa yang Anda ingin kirimkan ke nomor lain.
- Jika sudah, kirimkan pesan atau SMS tersebut ke nomor penerima yang ingin Anda kirimkan.
3. Melalui Menu USSD *858#
- Bukalah menu “Panggilan” dan Anda bisa langsung mengetikkan kode atau nomor *858#. Jika sudah, klik tombol “OK/Panggilan”.
- Kemudian, ketiklah angka 1 untuk memilih pilihan “Transfer Pulsa”.
- Setelah itu, masukkan nomor pengirim yang ingin Anda kirimkan pulsa serta nominal atau besaran pulsa yang ingin Anda kirimkan.
- Jika sudah muncul notifikasi pada layar Anda, Anda dapat langsung masukkan angka 1 untuk mengkonfirmasikan SMS notifikasi oleh operator.
Cara Mendapat Pulsa Darurat Telkomsel
Selain membagikan pulsa ke nomor lain, Telkomsel juga mempunyai layanan pulsa darurat. Layanan ini digunakan untuk Anda dalam kondisi darurat seperti kehabisan pulsa sampai 0 Rupiah. Selain itu juga, untuk kebutuhan–kebutuhan Anda yang mendesak.
Berikut ini akan kami jelaskan mengenai cara mendapatkan pulsa darurat telkomsel secara mudah:
- Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menekan nomor atau kode *858*2# pada layar panggilan HP digunakan.
- Setelah itu, Anda bisa memasukkan nomor donatur atau nomor yang dipakai saat ini.
- Kemudian, masukkan angka 1 pada layar Anda untuk menyetujui permintaan yang dikirimkan.
- Sistem tersebut akan mengirim permintaan Anda yang sudah dilakukan tadi.
- Donatur yang dimaksud di atas juga bisa dari nomor donator lainnya, tidak harus menggunakan nomor yang Anda pakai saat ini.
Syarat Bagi Pulsa Telkomsel
Khusus pada layanan Telkomsel ini, Anda diwajibkan memenuhi persyaratan serta ketentuan yang sudah diberikan oleh pihak Telkomsel sendiri. Berikut persyaratan yang harus Anda perhatikan jika ingin sukses meminta pulsa dari nomor donator:
- Setiap permintaan pulsa darurat yang diinginkan atau kirimkan akan dikenai biaya sebesar Rp100 per permintaan yang Anda lakukan. Biaya tersebut tentu nantinya akan dipotong dari pulsa yang diminta.
- Nominal pulsa yang Anda minta berkisar000 sampai dengan Rp100.000 dengan kelipatan Rp1.000.
- Untuk melakukan permintaan pulsa darurat, pastikan kembali kartu Anda serta pengirim pulsa dalam masa aktif. Khusus bagi Anda pihak peminta pulsa, kartu Anda wajib dalam masa aktif atau bisa juga dalam masa isi ulang.
- Transaksi pulsa ini tidak akan mempengaruhi masa aktif dari kartu Telkomsel Anda.
- Format penulisan untuk melakukan permintaan pulsa darurat ini sebagai berikut. Dengan mengetikkan 10 atau 1000 apabila Anda meminta pulsa darurat sebesar Rp10.000.
Mudah bukan melakukan bagi pulsa Telkomsel dengan langkah–langkah yang sudah diberikan di atas tadi? Biasanya, Anda sebagai pengguna Telkomsel lebih memilih menggunakan layanan dial up dari pada menggunakan SMS.
Hal itu dikarenakan, selain lebih cepat prosesnya, Anda juga tidak akan dikenakan biaya apapun jika membagikan pulsa melalui dial up tersebut. Pada layanan ini, Anda hanya dapat melakukan transaksi maksimal 3 kali untuk nomor yang sama di tiap harinya.
Lihat Juga :